Langsung ke konten utama

Jersey Baru Timnas Garuda: Eksklusif, Elegan, dan Kece Parah!



Jersey Baru Timnas Garuda: Eksklusif, Elegan, dan Kece Parah!

Jadi gini, guys. Erspo, brand lokal yang dipercaya jadi aparel jersey Timnas, baru aja bikin gebrakan. Mereka terbang ke Eropa buat ketemu para pemain diaspora. Tujuannya? Nggak lain buat sesi foto bareng pemain-pemain itu, katanya buat persiapan launching jersey baru Timnas. Awalnya, dijadwalkan rilis Februari, tapi mendadak dimajuin jadi lebih cepat.

Pak Saddad, bos besar Erspo, sempat ngasih bocoran kalau jersey baru ini bakal rilis antara 22 atau 23 Januari. Dan benar aja, sore tadi, bam! Jersey baru Timnas Garuda resmi diluncurkan! Gimana hasilnya? Wah, nggak main-main—kesan eksklusif, elegan, dan super kece langsung terpancar.

Nggak heran sih kalau fans Timnas langsung banjir di Instagram-nya Erspo. Komennya positif semua, asli dari hati. Bukan komentar settingan, apalagi buzzer, tapi pujian tulus dari para pecinta sepak bola yang kagum sama desain baru ini.

Yang patut diacungi jempol, Erspo kelihatan banget belajar dari kritik desain jersey sebelumnya. Dulu, banyak yang ngerasa kurang puas, sampai akhirnya mereka mutusin buat rilis desain baru lebih cepat. Padahal biasanya, jersey Timnas di-update tiap dua tahun sekali. Tapi kali ini, cuma butuh setahun buat ngasih upgrade yang signifikan.

Nggak cuma itu, proses desainnya juga beda banget, guys. Erspo ngadain sayembara desain, melibatkan banyak desainer untuk bikin konsep terbaik. Setelah itu, desain yang lolos dimasukin ke web mereka, dan fans Timnas yang udah terdaftar di Garuda ID diberi kesempatan buat voting. Transparan banget, kan?

Akhirnya, desain yang terpilih ini jadi kebanggaan baru buat Timnas. Harapannya, semoga jersey baru ini nggak cuma keren dipakai, tapi juga bisa jadi simbol semangat baru buat Timnas Indonesia buat bersinar di panggung dunia!